KUNJUNGAN INDUSTRI , 08 Feb 2011

  8 Februari 2011, Hari yang menyenangkan bagi kami siswa SMK MUHAMMADIYAH 1 KLATEN UTARA yang beralamat di Jl.Ki Aggeng, Pengging, Gergunung 40, Klaten Utara. khususnya siswa kelas X yang mengambil jurusan TKJ & RPL, kelas TKJ & RPL untuk kelas X dibagi menjadi dua, untuk TKJ yaitu TKJ A & TKJ B, kemudian untuk RPL yaitu RPL A & RPL B, tetapi untuk kelas XI jurusan TKJ & RPL hanya satu kelas(Satu kelas yang saya maksud bukan TKJ& RPL satu ruangan tapi TKJ satu kelas & RPL juga satu kelas). Kok jadi bahas kelas ya ? Hehe yaudah gak papalah. Ok kita kembali ke topik kita kali ini. Siapa sih yang ga mengenal kota jogja ?? pasti udah pada tau kan Kota jogja, nah topik kali ini kami kelas X khusu jurusan TKJ(a,b) & RPL(a,b) mengadakan KUNJUNGAN INDUSTRI ke kota YOGYAKARTA, seperti jam biasa berangkat jam 6:30 wib sesampai di sekolah sekitar jam 6:45wib lah kami sholat dhuha berjamaah dulu di sekolahan, itu udah kebiasaan kami lho sholat dhuha disekolah. Setelah selesai kami bergegas masuk kelas dan membaca Al-Qur'an, kemudian setelah itu kami duduk duduk di kelas & santai dulu di kelas, karena apa ? Pasti senengkan KUNJUNGAN INDUSTRI ke kota YOGYAKARTA bersama teman teman. Sekitar jam 07:45wib kami diberi bimbingan oleh guru kami yaitu Pak.Purnadi, di beri arahan & tugas nanti kita saat KUNJUNGAN INDUSTRI, setelah itu tak lupa kita berdo'a kepada ALLAH SWT untuk meminta keselamatan di perjalanan & keamanan kami saat perjalanan tempat kita mengadakan KUNJUNGAN INDUSTRI. Setalah itu kami siswa TKJ(a,b) & RPL(a,b) dibagi BUS mana yang akan kami gunakan, untuk TKJ A BUS I, TKJ B (kelas saya ini :) hehe) BUS II, RPL A BUS III & untuk RPL B BUS IV. Setelah itu kami Absensi Diri untuk daftar kehadiran / bukti bahwa kami mengikuti dalam kegiatan KUNJUNGAN INDUSTRI ini. Setelah selesai Absen kami Berdo'a kembali didalam BUS agar selamat sampai tujuan yang di pimpin oleh ketua kelas kami. Tak lama kemudian kami memulai perjalan menuju kota YOGYAKARTA dengan hati gembira, senang, karena apa ? Karena kami bisa berkumpul bersama teman - teman yang sudah bisa di bilang keluarga ini. Sekitar jam 09:30wib kami sampai di tempat KUNJUNGAN INDUSTRI yang pertama yaitu di PT. CV. KEDAULATAN RAKYAT, setalah itu kami turun dari BUS & Absensi Diri lagi supaya jika ada salah satu kami yang hilang / tidak ikut kami bisa mengeceknya dalam buku absensi kami yang pertama saat Absensi di dalam BUS sebelum perjalanan. Setalah itu kami berjalan menuju mesin PENCETAK KORAN tua(sayang,saya lupa nama pembuatnya & kapan di buatnya mesin itu hehe) tak mau kalahnya kami dengan model model yang ada dikoran, mumpuang ada waktu agak kosong juga kami berfoto - foto dulu & bersantai - santai sejenak. Setalah itu 15menit kemudian kami memasuki sebuah gedung (agak besar juga si) berlantai dua. Kami di persilahkan masuk & disuruh memasuki ruangan yang berada dilantai dua. Setelah semua sudah memasuki ruangan, Manager dari PT. CV. KEDAULATAN RAKYAT memperkenalkan diri & di sampaing itu Pak.Purnadi guru yang kami senangi sering juga kami sebut ''SANG MASTER'' entah karena apa beliau bisa di sebut seperti itu(mungkin karena ilmunya kali ya:')hehehe) setalah sang Manager perusahaan memperkenalkan diri & juga diikuti Pak.Purnadi, Setelah itu kami diberi informasi bagaimana pembuatan grafik gambarnya & masih banyak lagi. Selang beberapapa puluh - puluh menit kami selesai juga diruangan lantai dua gedung itu & di persilahkan untuk melihat cara pembuatan koran & mesin yang digunakannya, tapi sayangnya kami tidak boleh memasuki ruang pencetakannya karena masih dalam perbaikan mesin jadi kami bisa memakluminya. Setelah selesai melihat lihat kami bergegas keluar & berkumpul sejenak untuk berfoto satu kelas untuk kenang - kenangan yang tak ternilai harganya, selesai berfoto kami bergegas menuju BUS kami & tak lupa penge-cek-an ulang agar tidak ada satupun siswa yang tertinggal, setelah semuannya ter-absensi kita mulai meninggalkan PT. CV KEDAULATAN RAKYAT pada jam 11:00wib. Tidak berakhir disitu saja KUNJUNGAN INDUSTRI kami dikota YOGYAKARTA tempat kedua yaitu JEC (JOGJA EXPO CENTER) tak asing bukan tempat ini bagi kalian semua, ya pusat elektronik dikota Yogja yang segala sesuatu kebutuhan elektronik khusunya PC disitu tersedia. Setelah sampai di JEC (JOGJA EXPO CENTER) sekitar jam 11:30wib kami dibagi menjadi beberpapa kelompok untuk mengerjakan tugas yang diberikan untuk kami & tak lupa juga kita disuruh kumpul di BUS sebelum pukul 14:00wib. Setelah semua pembagian klompok selesai kamipun bergegas masuk. Setelah semua pekerjaan selesai kami memutuskan untuk pergi menuju BUS kami & menyerahkan tugas kami. Kemudian kami beristirahat sejenak didalam BUS, ada juga yang istirahat diluar BUS. Kemudian kami di suruh Pak Guru kami untuk berfoto satu kelas satu kelas lagi di depan JEC (JOGJA EXPO CENTER) kemudian kami bergegas menuju BUS kami & Absensi lagi. Tempat terakhri kali ini bikin kita tambah seneng lagi, gimana ga seneng pariwisata ni, PARIS atau juga disebut PARANG TRITIS tempat KUNJUNGAN kami terakhir kira kira jam 15:00wib lah kita sampai di PARIS sesampainya di PARIS kita mulai bergantian pakaian dan menikmati air laut & tak lupa juga kami berfoto - foto di tempat pariwisata itu, untungnya kondisi di PARIS saat itu agak sepi, soalnya kami KUNJUNGAN INDUSTRI pada hari Senin, 08 Februari 2011 jadi agak sepilah kondisi saat itu. Setelah selesai & puas di PARIS kita mulai meninggalkan tempat pariwisata itu & menuju kesekolahaan kami, dari PARIS sekitar jam 17:30wib kita pergi meninggalkan PARIS, & berjalan menuju toko oleh - oleh yang berada di kota Yogya sekitar jam 18:30wib kita sampai di toko oleh - oleh itu. Dan tak lama kemudian kami bergegas kembali ke sekolahan. Sesampai di sekolahan jam 19:30wib kami pun bergegas pulang. Dan semua perjalanan itu kami akhiri dengan perasaan senang & gembira. Ok kawan sampai disini dulu cerita kami, lain waktu kami sambung lagi :) dan kata kata terakhir untuk kalian ''BUANG KATA MALAS & BERUSAHA SEKERAS MUNGKIN''

0 Response to " "

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme